Alhamdulillah…..
Aku tak ingin bersyair, atau sekedar berkata apa adanya. Semuanya hanya akan terdefinisi dengan makna yang tak semestinya. Atau apalah artinya, jika apa yang ingin kita sampaikan terbias kabur oleh hegemoni dunia….
Sobat, di persimpangan jalan kehidupan ini, semua hanyalah tentang “pilihan”. Pilhanmu dan pilihanku akan hidup yang akan kita raih, adalah berbeda. Tidak akan pernah aku menyalahkanmu atas sikap dan pilihanmu. Tetapi, harapku, jangan salahkan aku dengan pilihan lain akan kehidupan ini.
Hidup adalah pilihan dan memilih adalah bentuk perjuangan untuk mampu eksis dalam kehidupan. Apakah pernah kau bertanya makna pilihan yang diambil orang lain? Jika tidak, cukup diamlah saja tanpa perlu mengomentarinya dengan sinis.
Kalau kita paham bahwa hidup adalah pilihan, maka kita akan lebih bijak melihat masa depan….